Karimun, Porosterkini.com – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Karimun, Sri Rezeki menutup secara resmi turnamen Mobile Legends Pro Island Esport Championship 2025, Minggu (23/2/2025) malam.
Turnamen PIS (Pro Island) Esport Championship 2025 ini digagas oleh Kedai Kopi Abudafi#11 Karimun berkolaborasi dengan Kedai Kopi Abudafi#12 di Tanjungpinang dan didukung langsung oleh Pengcab ESI (Esport Indonesia) Kabupaten Karimun.
Dalam samutannya, Sri Rezeki sangat mengpresiasi kegiatan positif tersebut guna melahirkan bibit-bibit unggul untuk mewakili Kabupaten Karimun kedepannya.
“Kami (KONI) berkomitmen selalu mendukung terselenggaranya turnamen-turnamen E-sport seperti ini dengan bekerjasama oleh pihak swasta, sehingga memilik peranan penting dan kontribusi terhadap kemajuan dunia olahraga,” ujarnya.
Menurutnya, dalam perkembangan zaman di era teknologi ini, anak-anak generasi mudah memang harus diberikan ruang khusus terkait hobi dan telenta yang dimilikinya.
“Ternyata game mobile legend ini seru juga. Kedepan, anak-anak kita harus diberikan space khusus. Kita sebagai orang tua juga harus memahami dan mengerti dunia anak muda zaman sekarang, karena memang asyik setelah saya melihat pertandingan tadi,” tegasnya.
Ketua Pelaksana, Indra Agustian mengatakan, dalam pertandingan E-sport bergengsi, Mobile Legends ini diikuti sebanyak 38 tim dari beberapa kota dan kabupaten yang ada Provinsi Kepri.
“Semuanya ada 38 tim, walaupun target awal 64 slot, namun dikarenakan tidak cukup, maka dengan tim yang ada dan kesepakatan bersama kita lanjutkan pertandingan ini,” katanya.
Indra menjelaskan, PIS Esport Championship ini merupakan sebuah bentuk semangat transformasi penggelaran turnamen esport yang dikemas lebih menarik, lebih beragam dan lebih berbeda dari yang pernah ada.
Sehingga menjadikan gelaran sportainment yang menggabungkan kompetitifnya entertainment dari komunitas dan anak muda kreatif Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau.
“Turnamen ini dikemas lebih menarik dan beragam. Dalam turnamen esport ini menggabungkan kompetitifnya entertainment dari komunitas dan anak muda kreatif,” jelasnya.
Sementara itu, Owner Kedai Kopi Abudafi11 sekaligus penanggungjawab kegiatan, Kukuh Arjunanto menambahkan, kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi dan penyambung hoby para gemers esport khususnya mobile legend.
Dalam kesempatan itu, Kukuh juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang terlibat di dalam turnamen ini, khusunya para sponsorship yang telah mendukung kegiatan ini.
Tidak ada komentar