x

Babinsa Moro Jalin Silaturahmi dengan Perangkat Desa Tanjung Kilang

waktu baca 1 menit
Selasa, 3 Jun 2025 13:12 0 72 Redaksi

Karimun, Porosterkini.com – Dalam rangka mempererat hubungan dan meningkatkan sinergitas antara TNI AD dan perangkat desa, Babinsa Koramil 02/Moro Kodim 0317/TBK, Serma Riza W. Pasaribu, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan Sekretaris Desa (Sekdes) Tanjung Kilang, Bapak Haryanto, Selasa (3/6/2025).

Kegiatan ini berlangsung di wilayah Desa Tanjung Kilang dan merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam pembinaan wilayah. Dalam pertemuan tersebut, Serma Riza dan Sekdes berdiskusi mengenai berbagai hal terkait kondisi sosial dan keamanan wilayah.

“Melalui komsos ini, kita ingin terus menjalin hubungan baik dan membangun komunikasi yang efektif antara Babinsa dan perangkat desa, sehingga sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dapat terus terjaga,” ujar Serma Riza.

Sekdes Tanjung Kilang, Bapak Haryanto, menyambut baik kunjungan Babinsa dan mengapresiasi perhatian yang diberikan oleh TNI kepada masyarakat desa.

Dengan adanya komunikasi yang aktif antara Babinsa dan aparat desa, diharapkan permasalahan sosial di tingkat bawah dapat diidentifikasi lebih dini dan diselesaikan secara bersama-sama.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x
x