Babinsa Koramil 04/Tebing Hadiri Musyawarah Desa Khusus Penetapan Data Indeks Desa Pangke Barat
Karimun, 22 Mei 2025 – Dalam upaya mendukung pembangunan desa yang transparan dan partisipatif, Babinsa Desa Pangke Barat Koramil 04/Tebing Kodim 0317/TBK, Koptu Suhery Syahputra, menghadiri Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) terkait Penetapan Data Indeks Desa Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (22/5) pukul 08.00 WIB hingga selesai.
Musyawarah yang dihadiri oleh Ketua RT, RW, serta tokoh masyarakat Desa Pangke Barat tersebut bertujuan untuk menetapkan data dasar yang menjadi acuan dalam menentukan status perkembangan desa. Dalam kesempatan tersebut, Koptu Suhery Syahputra menyampaikan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam proses pendataan, agar informasi yang disampaikan benar-benar mencerminkan kondisi riil di lapangan.
“Melalui Musdesus ini, diharapkan masyarakat mengetahui dan memahami pentingnya data indeks desa sebagai dasar kebijakan pembangunan ke depan,” ujar Koptu Suhery.
Hasil dari kegiatan ini menegaskan bahwa seluruh peserta musyawarah sepakat untuk turut menyosialisasikan hasil penetapan data indeks desa kepada warga di lingkungan masing-masing.
Partisipasi aktif Babinsa dalam kegiatan kemasyarakatan merupakan wujud sinergitas TNI dengan pemerintah desa dan masyarakat dalam mendukung program pembangunan wilayah.
Tidak ada komentar